Asessmen Pegawai Non-ASN dilingkungan Dinas Perhubungan Sragen 2023

Hari ini (26/01) Dishub Sragen melaksanakan asesmen pegawai non ASN sebelum penandatangan kontrak kerja dan sebagai tindak lanjut atas perintah Bupati Sragen. Asesmen dilakukan dilingkungan kantor Dishub Sragen dengan rangkaian tes tertulis, wawancara, dan praktik.
Sesi pertama atau ujian tertulis, dilaksanakan dengan baik. Soal dalam ujian ini meliputi aspek manajerial, sosial kultural dan teknis.
Sesi kedua atau wawancara. Pada sesi ini, tim pewawancara melakukan pendekatan kepada narasumber dengan sharing pengalaman dan pengetahuan baik dalam aspek manajerial dan teknis pekerjaan bidang perhubungan.
Akhir dari rangkaian asesmen ini adalah Praktikum yang meliputi aspek teknis dan peraturan baris berbaris (PBB).